Home News Contact About
About Services Clients Contact

Mencari Lokasi HP yang Hilang dengan Email Google

|


Banyak juga dari kalian yang belum tahu pentingnya email google yang ada pada android atau smartphone yang kalian miliki, dari survey yang saya lakukan disekitar 90% dari mereka menganggap email google yang ada pada android itu tidak berguna dan banyak yang tidak tau jika email ini nanti akan bermanfaat suatu saat nanti.

Orang berfikir email yang ada pada android atau HP mereka hanya sekedar untuk menyalakan HP atau agar bisa membuka Playstore mungkin, taukah kamu jika email kalian juga bisa untuk melacak keberadaan HP kamu saat ini? Penasaran kan bagaimana caranya!

Caranya cukup mudah sekali kawan, ikuti beberapa langkah berikut ini :
  1. Kamu harus tahu email dan kata sandi yang ada di HP kamu.
  2. Lalu buka alamat berikut https://myaccount.google.com/
  3. Login dulu pastinya, nanti akan muncul nama HP kamu. (gambar 1)
  4. Pilih HP kamu lalu pilih fitur yang kamu inginkan. (gambar 2)
Gambar 1
Gambar 2

Fitur yang bisa kamu gunakan di indonesia adalah :
  • Membunyikan HP kamu dengan nada paling tinggi walaupun HP kamu dalam keadaan silent.
  • Mencari lokasi HP kamu saat ini, bisa di bilang 99% akurat.
  • Mengunci HP dengan PIN dan pesan dilayar.
Sekian dulu ya artikel yang bisa saya tulis untuk kalian, semoga artikel ini dapat menambah pengetahuan dan pengalaman kamu. Jika berguna buat kamu jangan lupa share ke teman kalian ya. Terima Kasih.

1 komentar: